Friday, 7 June 2013

10 Orang Ini Mirip Dengan Sesuatu

Pernahkah kamu sedang melihat foto seseorang lalu kamu berpikir 'Wah, sepertinya aku pernah melihat sosok seperti ini?' Kalau pernah, maka kamu tidak sendiri.
Lho, kenapa bisa begitu? Karena memang rupanya di dunia ini banyak sekali orang-orang yang memiliki kemiripan dengan sesuatu. Bahkan ada yang begitu mirip sehingga tampak konyol!
Tak percaya? Intip 10 di antaranya berikut ini dan mari tertawa yuk.

1. Kim Kardashian - Paus
Kim Kardashian - Paus
Kim Kardashian adalah seorang sosialita kelas dunia. Tak heran Kim sering memakai baju yang membuatnya tampak fashionista. Namun kali ini sepertinya Kim keliru memilih baju. Baju berwarna hitam putih yang dia pakai saat hamil ini justru membuat Kim seperti seekor paus pembunuh yang berjalan-jalan.

2. Nicki Minaj - Kucing
Nicki Minaj - Kucing
Semua orang menyadari bagaimana selera fashion Nicki Minaj yang heboh. Dia suka memakai wig dengan warna terang yang sangat kontras dengan kostum atau kulitnya. Tak salah dong saat Minaj memakai wig hijau lemon ini membuatnya mirip seekor kucing yang kepalanya ditutupi oleh kulit jeruk Bali?

3. Perempuan Gemuk - Ulat
Perempuan Gemuk - Ulat
Satu hal yang mungkin harus kamu perhatikan, ketika tubuhmu menjadi sangat gendut, jangan terlalu berpakaian ketat yang membuat lemak berlipatmu terlihat jelas. Karena kalau tidak kamu bisa tampak seperti ulat kuning gendut ini.

4. Poni Pria Ini - Squilliam
Poni Pria Ini - Squilliam
Sosok Squilliam adalah musuh Squidward dalam serial kartun populer Spongebob. Meski Squilliam menyebalkan terutama dengan rambut selembar di dahinya, namun seorang pria ada yang menirunya. Hmm, apakah pria ini juga ingin mengejek Squidward yang tak punya rambut?

5. Donatella Versace - Boneka Muppet
Donatella Versace - Boneka Muppet
Salah satu ikon fashion dunia, Donatella Versace ini sepertinya gagal menjadi ikon wajah dunia. Versace yang melakukan operasi plastik berlebihan justru membuat wajahnya menjadi aneh dan mirip dengan Janice, salah satu tokoh dalam serial boneka The Muppets.

6. Justin Bieber - Manekin
Justin Bieber - Manekin
Sosok Justin Bieber selalu bingung jika para fans berlari-lari mengejarnya. Tapi kini Bieber tak perlu bingung, dia bisa menggantikan dirinya dengan manekin perempuan ini. Bukankah wajah mereka hampir sama? Bagaimana menurutmu?

7. Sarah Jessica Parker - Anjing
Sarah Jessica Parker - Anjing
Si cantik Sarah Jessica Parker sepertinya ingin memiliki tubuh seksi yang berotot. Tak salah memang jika Parker ingin tampak garang. Hanya saja, mengapa otot menonjol Parker justru membuatnya mirip seekor anjing gahar ini?

8. Victoria Beckham - Falkor
Victoria Beckham - Falkor
Sebelum melakukan operasi plastik di wajahnya, Victoria Beckham rupanya memiliki wajah yang dianggap mirip dengan salah satu karakter serial yakni Falcor. Hmm, apakah bentuk mata dan bibirnya ya?

9. Perempuan Ini - Bebek Magica De Spell
Perempuan Ini - Bebek Magica De Spell
Apakah kamu sebal dengan sosok Magica De Spell dari kartun Duck Tales milik Donal Bebek? Tak salah memang sosok Magica menyebalkan karena cerewet belum dengan bibir bebeknya itu. Tapi rupanya wanita ini justru begitu mirip dengan Magica termasuk bentuk bibir dan matanya.

10. Wajah Sang Gadis - Doug
Wajah Sang Gadis - Doug
Pernah tahu karakter Doug dari serial kartun berjudul sama? Doug digambarkan sebagai pria dengan hidung besar, kepala hampir gundul dan mata super kecil. Rupanya sang pembuat karakter Doug itu sepertinya meniru sosok seseorang yang nyata di dunia ini. Coba kamu perhatikan gadis ini.